Siapa sih yang meragukan keindahan pulau dewata. Disamping keindahan alamnya yang menakjubkan, Bali memiliki beragam kuliner yang patut dicoba. Salah satunya srombotan.
Srombotan adalah makanan khas yang berasal dari daerah Klungkung, Bali. Gado-gado versi Klungkung ini berisi campuran berbagai jenis sayuran dan kacang-kacangan yang dibumbui sambal kelapa dan sambal kacang yang terbuat dari kacang tanah, terasi dan cabai.
Jenis sayuran yang biasa digunakan adalah kangkung, pakis, kacang panjang, tauge, dan kubis. Sedangkan untuk campuran kacangnya, masyarakat Bali sering menggunakan kangkung, bayam, buncis, kacang panjang, terong, pare, kecipir, dan kecambah.
Dijuluki bumi srombotan, nama Klungkung cukup dikenal sebagai daerah tujuan wisata di Bali. Meskipun menu ini sebetulnya dapat ditemukan di berbagai rumah makan, para wisatawan lebih tertarik untuk mencoba langsung ke tempat asalnya. Klungkung.
Kabupaten Klungkung merupakan kabupaten terkecil di provinsi Bali lho. Beribukota di Semarapura, Klungkung berbatasan langsung dengan Kabupaten Bangli di sebelah utara, Kabupaten Karangasem di timur, Kabupaten Gianyar di barat dan Samudra Hindia di sebelah selatan.
Makan jukut srombotan (istilah Bali, jukut:sayur) sembari menikmati keindahan alam Klungkung. Wah, benar-benar surga dunia!
#merdeka, @kliksehat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar